Produk

Katalog Produk Nufeed


BigBeef

Pakan Sapi Potong

BigBeef diformulasikan sesuai dengan kondisi iklim dan manajemen peternak sapi potong di Indonesia.  BigBeef diformulasikan secara lengkap terdiri dari berbagai bahan baku utama dilengkapi dengan vitamin, mineral dan berbagai additive untuk memastikan pertumbuhan sapi optimal dan bobot yang maksimal.  Untuk sapi potong Anda Bigbeef merupakan pilihan yang tepat.  Pemberian serat/hijauan dan air minum yang cukup ditambah BigBeef yang tepat akan menghasilkan sapi potong berbobot optimal.  

 

Lactoplus

Pakan Sapi Perah

Lactoplus merupakan konsentrat Pakan Sapi Perah yang diformulasikan sesuai dengan kondisi iklim dan manajemen pemeliharaan peternak sapi perah di Indonesia.  Dikembangkan dengan mengacu pada riset terbaru Lactoplus sangat baik dalam menghasilkan susu secara optimal.  Berbeda dengan konsentrat sapi perah lainnya Lactoplus adalah konsentrat Sapi Perah yang diformulasikan secara lengkap terdiri dari berbagai bahan baku pilihan ditambah premix, vitamin, mineral untuk menghasilkan produksi dan kesehatan sapi yang optimal dan memperbaiki jarak antar kelahiran (calving interval).  Pemberikan serat/hijauan yang cukup, air minum yang cukup ditambah Lactoplus akan menghasilkan produksi susu yang maksimal.  

 Kadar Nilai
 Protein  Min. 16%
 Lemak  Max. 7%
 Serat Kasar  Max. 12%
 Abu  Max. 12%
 Air  Max. 12%
 TDN  70%
 Kalsium  0.8 - 1.0%
 Fosfor  0.6 - 0.8%

 

 

Lactoplus Prime

Pakan Sapi Perah Produksi Tinggi

Lactoplus Prime  adalah konsentrat sapi perah yang diformulasikan dan diperuntukkan untuk Sapi Perah Produksi Tinggi.  Lactoplus Prime diformulasikan secara lengkap terdiri dari bahan baku utama Bungkil Kedele, DDGS, CGF, Pollard dan beberapa bahan baku lainnya ditambah premix vitamin, mineral yang lengkap ditambah bahan baku mikro lainnya untuk Sapi Perah Produksi tinggi, agar berproduksi tinggi dan cepat menghasilkan anak sapi.  Jarak antar kelahiran yang pendek merupakan salah satu kunci sukses Peternak Sapi Perah.  Lactoplus merupakan pilihan yang tepat untuk Sapi Perah produksi tinggi agar berproduksi optimal dan cepat menghasilkan anak sapi.

 Kadar Nilai
 Protein  Min. 18%
 Lemak  Max. 7%
 Serat Kasar  Max. 12%
 Abu  Max. 10%
 Air  Max. 12%
 TDN  70%
 Kalsium  1.0 - 1.2%
 Fosfor  0.6 - 0.8%

 

 

Strong Bull

Pakan Sapi Pejantan

STRONG Bull adalah Pakan Pejantan untuk Sapi baik Sapi Perah maupun Sapi Potong (Pedaging) yang diformulasikan secara khusus mengacu pada Iklim dan manajemen pemberian pakan ternak di Indonesia.  Didukung oleh penelitian mutakhir menjadikan STRONG Bull  mampu menghasilkan Pejantan Tangguh yang mampu memproduksi sperma dengan kualitas dan kuantitas yang lebih baik.  STRONG Bull sangat mudah digunakan cukup diberikan pada Sapi Pejantan Anda dengan serat/hijauan dan air minum yang cukup.  STRONG Bull pilihan terbaik untuk Sapi Pejantan Anda.

 Kadar Nilai
 Protein  Min. 16%
 Lemak  Max. 3.5%
 Serat Kasar  Max. 12%
 Abu  Max. 12%
 Air  Max. 12%
 TDN  65%
 Kalsium  0.5 - 0.7%
 Fosfor  0.3 - 0.5%

 

 

Lactogoat

Pakan Kambing Perah

Lactogoat adalah pakan kambing perah yang diformulasikan sesuai dengan kondisi iklim, manajemen pemeliharaan dan type Kambing Perah yang ada di Indonesia. Berbeda dengan pakan kambing perah yang beredar selama ini Lactogoat diformulasikan secara lengkap terdiri dari bahan baku utama ditambah premix vitamin, mineral dan bahan baku mikro lainnya.  Untuk kebutuhan kambing perah Anda Lactogoat merupakan pilihan tepat bila menginginkan produksi susu yang optimal dari kambing perah Anda 

 Kadar Nilai
 Protein  Min. 16%
 Lemak  Max. 7%
 Serat Kasar  Max. 13%
 Abu  Max. 12%
 Air  Max. 12%
 TDN  55%
 Kalsium  1.0 - 1.2%
 Fosfor  0.5 - 0.7%

 

 

Calf Starter

Pakan Anak Sapi

Apabila menginginkan Sapi Perah berproduksi Optimal ataupun Sapi Potong dengan pertumbuhan Bobot Bahan yang baik sangat ditentukan oleh pertumbuhan rumen (bagian dari saluran pencernakan sapi) yang baik.  Hasil penelitian PennState University menunjukkan bahwa anak sapi yang hanya diberi susu saja dibandingkan dengan diberi susu plus rumput dan susu plus rumput plus Pakan Starter akan menghasilkan perkembangan rumen yang berbeda-beda dan terbukti pemberian Pakan Starter untuk Sapi sejak awal terbukti rumennya berkembang lebih sempurna.  Rumen sebagai kantong pengolah pakan untuk diubah menjadi daging atau susu.  Ibarat mesin produksi bila mesinnya baik akan berproduksi baik demikian sebaliknya.  Calf Starter diformulasikan spesial untuk anak sapi disusun dari bahan baku pilihan dilengkapi dengan premix vitamin, mineral dan bahan baku mikro lainnya agar anak sapi tumbuh sempurna dengan perkembangan rumen yang baik.  Calf Starter telah banyak digunakan oleh berbagai peternakan sapi skala besar di Indonesia.  Untuk anak sapi (pedhet) Anda, Calf Starter merupakan pilihan yang tepat.

 Kadar Nilai
 Protein  Min. 18%
 Lemak  Max. 7%
 Serat Kasar  Max. 7%
 Abu  Max. 10%
 Air  Max. 12%
 TDN  70%
 Kalsium  0.4 - 0.6%
 Fosfor  0.6 - 0.8%

 

Latest Articles

© 2018 PT.Nufeed Internasional Indonesia. All Rights Reserved. Powered By JagoanDeveloper Designed By JoomShaper